Salah satu mahasiswi cantik dari Universitas Muhammadiyah Palangkaraya disebut hilang secara misterius. Gadis cantik bernama "Norhalissa Aditya" ini hilang saat tengah berjaga ditempatnya bekerja.
Hilangnya Norhalissa Aditya membuat warga yang berada di Jalan Trans Kalimantan, Desa Pulang Pisau gempar. Pasalnya hilangnya mahasiswi berhijab ini dinilai ganjil dan janggal oleh masyarakat sekitar.
Kejanggalan sendiri terkait adanya bercak darah yang ditemukan dimana korban terakhir terlihat. Norhalissa sendiri juga tak sempat untuk memberitahukan kemana ia pergi bahkan hingga belum bertemu keluarganya.
Kakek korban Norhalissa Aditya yang hilang secara misterius ini memberikan keterangannya terkait kabar tersebut. Hidayat mengatakan jika Norhalissa yang tak lagi ada di kios tempat ia bekerja baru diketahui oleh keluarga pada Rabu pagi.
Hidayat sendiri saat itu sedang berada dikebun untuk menyadap dan mengambil getah karet. Ia lantas pulang dan saat itu Norhalissa disebut sudah tak berada di kios foto copy tempatnya bekerja.
Pria paruh baya ini beserta beberapa orang lain melakukan pencarian terhadap cucunya yang hilang secara misterius. Sebelumnya kakek Norhalissa Aditya sudah memberikan dugaan jika cucunya diculik.
Pasalnya saat itu kios korban juga dalam keadaan berserakan dan terlihat jika ada beberapa barang yang rusak hingga hilang. Ketika itu uang dan emas adalah barang yang disebutkan hilang oleh pihak Hidayat.
Sementara tetangga kios dari Norhalissa Aditya juga tak mengetahui adanya keributan yang terjadi. Hal ini menjadi salah satu kejanggalan lain yang masih membuat keluarga korban binggung dibuatnya.
Akan tetapi dugaan lain mengemuka sejalan dengan pernikahan yang akan digelar oleh wanita yang biasa dipanggil Nisa ini. Korban akan menikah awal tahun 2017 sementara mantan kekasihnya masih belum bisa menerima kenyataan memilukan tersebut.
0 Response to "Heboh !!! nilah Pesa terakhir Mahasiswa UMP Kalteng Yang Mendadak Hilang Dengan Tinggalkan Petunjuk Bercak Darah"
Post a Comment