Baca ini !! 10 Alasan Mengapa Wajah Tetap Saja Berjerawat


Seperti kita tahu, jerawat bukan saja masalah bagi remaja, namun juga orang dewasa. Meski bukan merupakan gangguan kulit berbahaya, namun jerawat sangat merusak kepercayaan diri seseorang, terlebih bagi kaum wanita.
Namun, sadarkah anda mengapa wajah terus berjerawat, hilang satu tumbuh lagi di area wajah lain? Meski, penyebab timbulnya jerawat bagi setiap orang berbeda, namun anda bisa menganalisa beberapa alasan berikut mengapa jerawat susah menghilang dari wajah, meski berbagai cara antisipasi sudah dilakukan;
Tekanan pada kulit
Anda sering menggunakan telepon seluler untuk menelpon, maka bisa jadi akibat pemakaian telepon seluler itulah yang membuat tekanan pada kulit tercampur bakteri dapat memicu timbulnya jerawat. Bahkan, sering menyentuh wajah dengan jari tangan pun dapat menyebabkan jerawat.
Mencuci wajah terlalu sering
Reaksi alami setiap orang melihat kulit berminyak, maunya selalu mencuci wajah, padahal kebiasaan ini malah akan memperburuk keadaan. Ketika anda mencuci wajah anda terlalu sering, maka akan membuat kering wajah dan menghilangkan semua minyak alami di wajah. Justru kondisi bakal membuat kulit memproduksi lebih banyak lagi minyak. Cucilah wajah dengan normal 2x sehari.
Alat rias yang kotor
Kapan terakhir kali anda membersihkan alat rias baik sponge bedak atau sikat halus blush on? Apa pun yang anda gunakan untuk wajah, pastikan tetap higienis dan bersih atau bakteri akan menumpuk di alat-alat tersebut. Lalu, tanpa anda sadari akan berpindah ke wajah anda sendiri.
Pakaian anda
Jika anda termasuk yang kerap mengalami jerawat di bagian tubuh selain wajah, bisa jadi karena pakaian yang anda kenakan. Coba cek label di baju anda, karena mungkin saja baju anda mengandung banyak bahan sintetis, sehingga membuat sel kulit mati bersama keringat terperangkap yang akhirnya menjadikan pori-pori terkunci hingga memicu jerawat. Kulit anda pastinya butuh bernapas, jadi cobalah menggunakan pakaian yang longgar dari bahan kain alami.
Konsumsi terlalu banyak makanan berminyak
Diet anda memainkan peran penting terhadap kesehatan kulit anda, dan jika anda mengonsumsi terlalu banyak makanan berminyak, tentu akan membuat kulit anda lebih mudah berminyak. Cobalah memangkas makanan cepat saji atau gorengan untuk meminimalkan timbulnya jerawat dan kulit berminyak.
Tidak disiplin menjalankan rutinitas
Seberapa disiplin anda menjalankan rutinitas membersihkan, dan menggunakan pelembut kulit setiap pagi dan malam hari? Meski, hanya melewatkan beberapa kali, hal itu membuat efek yang signifikan. Lebih buruk lagi, jika anda harus menghabiskan beberapa bulan ke depan untuk pemulihan kulit bejerawat anda.
Produk perawatan rambut
Jika anda menggunakan produk perawatan rambut, maka bisa jadi produk tersebut menjadi penyebab jerawat membandel. Produk perawatan rambut mengandung banyak bahan kimia di antaranya, plastik, silicon, dan minyak yang menyebabkan pori-pori mampet. Solusi satu-satunya untuk mengusir jerawat, adalah mengganti produk yang lebih cocok.
Faktor hormon
Jika jerawat anda terjadi saat menjelang masa periode menstruasi, maka bisa dipastikan penyebabnya adalah faktor hormon dari dalam. Mengonsumsi pil kontrol kehamilan dapat membantu anda, atau bisa mendatangi dokter anda untuk menanyakan obat perawatan lainnya untuk menyelesaikan masalah hormon.
Kurang tidur
Stres dan kurang tidur dapat juga menjadi penyebab jerawat, jadi cobalah relaks dan pastikan anda tidur teratur di malam hari, rata-rata normalnya 8 jam. Stres juga dapat memengaruhi struktur kulit dan menyebabkan reaksi seperti jerawat. Maka, kurang tidur juga hanya akan membuat anda tambah stres.
Tidak mengganti sarung bantal rutin
Baik handuk atau mungkin sarung bantal bisa menjadi sarang bakteri dan sel kulit mati, maka pastikan anda mengganti rutin keduanya. Idealnya, handuk terutama untuk wajah harus diganti setiap hari, dan sarung bantal dua kali seminggu.
*beautyandtips


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Baca ini !! 10 Alasan Mengapa Wajah Tetap Saja Berjerawat"

Post a Comment